Jumat, 01 Januari 2010

Mendapatkan Kembali Energi Saat Tubuh Mulai Lesu

Pukul 15.00 biasanya menjadi jam-jam paling membosankan bagi kita. Rasa kenyang bercampur dengan lesu akibat banyaknya tugas yang harus dikerjakan membuat kita ingin break sejenak. Entah dengan memuaskan diri untuk menguap, atau menelungkup di meja, mencuri-curi tidur.

Bila jam-jam yang bikin stres ini menjelang, sebaiknya Anda mengantisipasi lebih dulu. Pelajari tips dari Danny Dreyer (chirunning.com), penulis ChiRunning and ChiWalking, yang mampu mengubah semua aktivitas harian, seperti berjalan dan berlari, menjadi kesempatan untuk menjadi lebih sehat, lebih rileks, dan lebih waspada dengan tubuh Anda. Gerakan ini cukup berguna untuk Anda terapkan ketika rasa lesu mulai menyerang pada sore hari.

Gerakan memutar tubuh
Peralatan yang Anda butuhkan untuk membuat tubuh kembali rileks dan segar hanya kursi kantor yang bisa diputar. Caranya demikian:

* Duduk dengan posisi tegak di atas kursi kantor, condongkan punggung supaya Anda bisa memegang tepi meja dengan lengan terentang.
* Angkat kedua kaki Anda dari lantai.
* Tetaplah memegang tepi meja dengan lengan Anda yang merentang lurus sehingga tubuh bagian atas tetap menghadap ke depan. Lalu mulailah memutar tubuh bagian bawah, berikut kursinya, ke kanan dan ke kiri.
* Anda tidak perlu melakukan teknik pernapasan tertentu, pastikan saja bahwa Anda tidak menahan napas.
* Lanjutkan sekitar 1 menit.
Tentunya, Anda tidak harus mencadangkan latihan ini hanya untuk siang menjelang sore hari. Daripada berusaha mendapatkan energi dengan menyeruput kopi dan sepiring gorengan pada pagi hari (atau kapan pun Anda perlu), lebih baik Anda melakukan latihan relaksasi ini.

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda